Autor Guidelines
FORMAT NASKAH
Sistematika penulisan artikel Jurnal Al-Tsiqoh adalah : Jika hasil penelitian terdiri atas Abstrak, Pendahuluan, Literature Review, Metode Penelitian, Hasil dan Pembahasan, Kesimpulan. Sedangkan untuk esai (telaah ilmiah) meliputi Abstrak, Pendahuluan, Tinjauan Kritis Penulis dan Simpulan.
Naskah ditulis dengan spasi ganda pada kertas berukuran A4 dalam bentuk soft-copy dalam format word document. Panjang tulisan sekitar 4000-7000 kata, termasuk daftar referensi, gambar dan tabel. Judul naskah ditulis secara lengkap disertai dengan nama penulis, afiliasi, serta alamat korespondensi termasuk e-mail. Abstrak ditulis dengan bahasa Indonesia dan Inggris. Panjang abstrak sekitar 90-100 kata.
Tulisan dikirim ke Redaksi Jurnal Al-Tsiqoh, Program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Fakultas Dakwah dan Ushuluddin Isntitut Pesantren KH. Abdul Chalim, Jl. Raya Tirtowening No. 17 , Pacet, Mojokerto Jawa Timur 61374. Pengiriman melalui Make A SUBMISSION di halaman depan Jurnal Al-Tsiqoh.
FORMAT KUTIPAN DAN REFERENSI
Penulisan kutipan referensi dalam artikel menggunakan catatan kaki (footnotes).
Format kutipan referensi pada jurnal ini menggunakan APA 6 yang dimodifikasi.
Contoh penulisan kutipan dalam catatan kaki (footnotes) :-
M Said Ramadhan al-Bouti,Yughalituunaka Idz Yaquluun, (Damaskus: Daar al-Farobi, Cet ke3, 2000), hal 271.
-
Nuruddin, Pemikiran Muslim dan Tantangan Millennium Ketiga, (Damaskus: Daar Toyyibah, Cet ke-4, 2000).
CONTOH PENULISAN REFERENSI:
BUKU:
- Baker, E., Barrett, M., & Roberts, L. (2002). Working Communication. Australia: John Wiley & Sons.
- al-Bukhari, Ismail, A.A.M. (2011). Shahih Bukhari 1, trans. Musykar, et al. Jakarta: al Mahira.
- Berger, P.L., & Thomas, L. (1990). Konstruksi Sosial atas Realitas. Jakarta: LP3ES.
SKRIPSI/TESIS/DISERTASI:
- Sahro.(1992). Tarekat dan pedagang: Studi tenteng proses internalisasi ajaran dan pengamalan keagamaan penganut tarekat idrisiyah di desa Jatihurip kecamatan Cisayong kabupaten Tasikmalaya. (Skripsi). Fakultas Dakwah IAIN Sunan Ampel: Surabaya
JURNAL ILMIAH:
- Conley, N. A. & Kimo A. Y. (2017). A Survey of instructional communication: 15 years of research in review. Communication Education. 66 (4), 451-466.
BOOK CHAPTER/BUNGA RAMPAI:
- Heryanto, A. (2008). Citizenship and Indonesian ethnic Chinese in post-1998 films, dalam Ariel Heryanto (ed.), Popular culture in Indonesia: Fluid identities in post-authoritarian politics, Routledge, Taylor & Francis Group, New York, London, hlm. 70-92.
BERITA DALAM KORAN:
Nama wartawan. (tahun). Judul berita. Nama koran. URL:
- Retaduari, E, A. (2018). PSI: #2019GantiPresiden sebar kebencian ke presiden. Detiknews. Diakses dari https://news.detik.com/berita/4183920/psi-2019gantipresiden-sebar-kebencian-ke-presiden
ARTIKEL POPULER DI MEDIA ONLINE:
Nama penulis. (tahun). Judul artikel. Nama koran. URL:
- Aqil, S. (2020). Mengapa sampai ada Istilah Menuntut Ilmu Hingga ke China ?. Diakses dari https://nasional.kompas.com/read/2020/12/28/16590071/mengapa-sampai-ada-istilah-menuntut-ilmu-hingga-ke-china-
ARTIKEL ILMIAH DARI WEBSITE:
Nama penulis. (tahun). Judul artikel. URL:
- Kusumo, F.A. (2014). Berdakwah melalui politik versus berpolitik melalui dakwah. Diakses dari http://f-adikusumo.staff.ugm.ac.id/math/index.php/2014/03/berdakwah-melalui-politik-vs-berpolitik-melalui-dakwah/
BERITA/CERAMAH DI YOUTUBE
- IKHAC TV.(2020). Live Kajian Rutin Kitab Mukhtarul Ahadits: . Diakses dari https://www.youtube.com/watch?v=cW02gLvbvJk